berbicara Alat service hp dan fungsinya untuk para teknisi hp tentunya bisa dibilang banyak dan agak njelimet atau rumit bahkan rempong. ahaai.....akan tetapi kerempongannya membawa rezeki yang bisa dibilang lumayan.
berikut beberapa Alat service hp dan fungsinya yang wajib dimiliki jika hendak terjun ke bisnis Reaparasi Ponsel. harga tidaklah mengikat, akan tetapi hanya sebagai patokan saja. bisa lebih murah bahkan lebih mahal dikota anda.
Obeng Set. merupakan alat wajib teknisi Ponsel. berfungsi membuka Ponsel
Kuas. harga 5 ribuan. berfungsi membersihkan board maupun tulang ponsel.
Pinset. harga bijian Rp15.000,00 merupakan alat alat wajib bagi teknisi ponsel. berfungsi untuk mencukil, ataupun memasang kembali komponen kecil kecil. dalam proses cetak IC BGA berfungsi untuk menahan atau menekan BGA Stencil.
Multitester. harga paling murah Rp35.000,- sudah digital. beberapa orang beranggapan bagus yang analog. akan tetapi sebaiknya dua duamya dipakai. karena ada kelemahan dan keunggulan masing-masing. fungsi Multitester tentu saja untuk mengukur tegangan kerja, Resistansi, Arus Listrik, dan beberapa fungsi tambahan lain.
USB Multitester. harga Rp 500 ribuan. ini adalah alat yang fenomenal, di buat khusus untuk reparasi ponsel, alat ini bisa berfungsi sebagai Power Supply, Multitester, Frekuensi Counter, Voltage injector (suntik tegangan), dan USB doctor(cek arus charger) . power menggunakan USB ataupun adaptor.
Power Supply. harga Rp100.000, - Rp250.000,-. merupakan alat wajib teknisi ponsel. berfungsi untuk menggantikan Baterai saat proses perbaikan Ponsel. juga berfungsi untuk deteksi kerusakan berdasar konsumsi arus.
Blower atau Solder Uap. harga Rp300.000, - Rp 1 jutaan. berfungsi untuk memanasi hp yang kecemplung air. memanasi komponen jika hendak di angkat, misalnya IC.
Solder. solder biasa hanyanya ya murah, sekitar 15 ribu, untuk yang sedengan bisa pilih yg 50 ribuan. yang bagus memakai solder temperatur seperti pada foto diatas.
PCB Holder. harga Rp12ribuan. berfungsi untuk menahan PCB saat mau di repair. biar PCB tidak gerak-gerak. jika PCB gerak gerak berbahaya saat kita hendak melepas komponen yang disolder semisal IC. bisa-bisa komponen yang lain akan rontok.
Haduh banyak banget ternyata Alat service hp dan fungsinya. berapa modal yang harus aku keluarin untuk itu semua. itu belum termasuk peralatan dari jenis Software
Jenis jenis peralatan Software hp
berikut Alat service hp dan fungsinya untuk menangani kerusakan Software pada ponsel. ini hanya sebagian peralatan saja sebagai patokan untuk kita terjun ke bisnis reparasi Ponsel yang kian hari Ponsel kian canggih dan tentu saja akan mengalami kerusakan karena memang tidak ada sesuatu yang abadi di dunia fana ini.
Komputer. anda bisa memakai komputer rumahan ataupun komputer mobile alias Laptop. harga komputer atau laptop sangat bervariasi. jika modal anda terbatas anda bisa membeli komputer dual core murah. sudah layak untuk repair ponsel. harga termurah kisaran Rp1.5 jutaan. komputer ini sebagai media perantara antara pemakai, Ponsel, Box Flasher, dan internet.
UFS(Universal Flash Software). bisa juga disebut Flasher Box, adalah sebuah piranti yang digunakan untuk merepair software hp yang dikeluarkan oleh pabrikan untuk lebih mempermudah repair software hp. UFS yang paling terkenal adalah HWK dari perusahaan Sarasoft. UFS HWK bisa untuk merepair Software HP berbagai produk seperti Nokia, Samsung, Sony/Ericsson, LG, dll. saat ini versi terbaru HWK adalah HWK turbo.
sudah siapkah Modal anda membuka usaha reparasi hp, tentunya sajian Alat service hp dan fungsinya di atas bisa memberikan gambaran awal. pelan namun pasti yang namanya ponsel akan berkembang dan tidak ada indikasi berhenti. pada masa mendatang ponsel akan memegang kartu bisnis. jadi bisa disimpulkan bisnis reparasi ponsel akan tetap jaya.
baca juga : Sukses Usaha Service Hp
Artikel Terkait
Alat service hp dan fungsinya
4/
5
Fauzi hp