cara merubah lampu led 220v ke 12v dc

sayang banget keberadaan lampu-lampu led ini kalau dibuang begitu saja. padahal bisa kita perbaiki dengan mudah dan dimanfaatkan lagi. yah bener lampu led harganya murah, akan tetapi jika bisa kita reparasi dengan mudah kenapa tidak!. padahal dari sekian banyaknya led didalam lampu itu hanya 1 atau 2 saja yang mati. sayang kan. ya iyalah, apalagi bagi kamu yang suka hobi utak atik.

oke langsung saja pada pokok permasalahan, yaitu bagaimana cara merubah lampu led 220v ke 12v dc, yang pada nantinya akan kita nyalakan menggunakan aki motor ataupun aki mobil. bahkan pada nantinya lampu lampu led yang telah kita rubah ke 12v ini akan kita jadikan lampu utama dirumah kita. dan aki sebagai sumber energi listriknya.

langkah langkah cara merubah lampu led 220v ke 12v dc


  • bongkar tutup lampu led dengan cara di cukil, jika mau mudah bersihkan dulu lem putih2 
  • lepas 2 kabel yang menghubungkan led dengan rangkaian didalamnya
  • lepas semua led menggunakan setrika, taruh papan led diatas setrika, ambil satu satu led dengan pinset
  • tes tegangan nyala led menggunakan Power Supply yang dapat diatur tegangannya. mau menyala dengan terang di tegangan berapa
  • buatkan PCB baru dan solderkan led ke PCB.
  • buatkan Step Down menggunakan IC LM7809. pasang pendingin di LM7809. masukkan step down ke badan lampu. kabel
  • lepas penutup atas lampu untuk dan kabel untuk input 12v.sambung dengan rangkaian Step Down LM7809. lalu hubungkan outputnya ke rangkaian led.
  • lakukan pengetesan, setelah nyala pasang kembali penutup lampu
jika mau lebih bagus lagi untuk rangkaian step downnya bisa menggunakan DC to DC Buck Converter jenis LM2596 yang banyak dijual dalam bentuk modul. modul ini dapat kita atur atur tegangan outputnya dengan memutar trimpot. jadi walaupun led yang berbeda tegangan kita tidak perlu repot-repot mengganti rangkaian. apalagi rangkaian ini menggunakan mode switching yang di kalim mampu menghemat daya.

kenapa menggunakan rangkaian step down? kenapa tidak pakai Resistor saja?

jika memakai resistor maka nyala lampu led tidak akan stabil. lampu akan sangat terang dan kemudian perlahan meredup karena tegangan yang tidak stabil karena arus yang terus menerus tersedot. dengan adanya step down voltage akan terjaga stabilitasnya. akan tetapi jika voltase aki turun dibawah 9v ya lampu akan meredup. dengan aki yang bagus tentunya akan tahan berjam- jam dengan terang lampu yang stabil.

Artikel Terkait

cara merubah lampu led 220v ke 12v dc
4/ 5